Teknik Pengemasan Makanan yang Baik Agar Aman untuk Pengiriman Luar Kota

Apakah Anda penjual makanan yang sedang melebarkan usaha untuk pengiriman ke luar kota? Atau punya hobi masak dan mengirimkannya untuk saudara yang jauh? Jika ya, artinya Anda harus tahu bagaimana teknik pengemasan makanan yang baik supaya sampai di tangan penerima dalam keadaan baik. Untuk itu, perhatikan beberapa hal penting berikut ini.

  1. Perhatikan Kondisi Makanan yang Akan Dikirim
    Pastikan makanan yang akan Anda kirim dimasak pada hari yang sama. Makanan yang baru dimasak akan lebih tahan lama dibandingkan yang dimasak pada hari sebelumnya. Di samping itu, Anda pun perlu memperhatikan kondisi makanan saat dibungkus. Pastikan sebelum ditutup makanan sudah tidak panas dan beruap.
    Selain itu, disarankan Anda mengantarkan paket makanan ke jasa pengiriman di pagi hari agar dapat dikirim hari itu juga tanpa disimpan di gudang dulu. Sebaiknya Anda memilih layanan pengiriman kilat atau pengiriman di hari yang sama supaya makanan sampai dalam keadaan masih baik.
  2. Kirimkan Makanan dalam Keadaan Beku
    Untuk pengiriman yang memakan waktu beberapa hari, sebaiknya makanan dikirim dalam keadaan beku. Gunakan wadah makanan kedap udara seperti kotak makan plastik atau thin wall container. Pastikan wadah terisi penuh dan tidak ada ruang kosong agar makanan tidak rusak.
    Anda juga dapat menggunakan kemasan kantong plastik nilon yang kemudian divakum. Selain lebih aman, pengemasan dengan kantong plastik ini menjadikan kualitas makanan juga lebih terjaga.
  3. Pastikan Menggunakan Kemasan yang Aman
    Makanan termasuk ke dalam produk yang berisiko rusak dalam pengiriman. Oleh sebab itu, makanan harus dikemas dengan aman sebelum dikirimkan. Makanan yang telah dikemas siap kirim, selanjutnya perlu disegel dengan selotip untuk memastikan tidak tumpah atau rusak dalam pengiriman.

Lapisi dengan bubble wrap atau cacahan kertas lalu masukkan ke dalam kardus yang kuat. Gunakan ukuran kardus yang sesuai supaya wadah makanan Anda tidak bergoyang-goyang di dalam kardus. Setelah itu rekatkan kardus dengan selotip sampai benar-benar aman. Selesai membungkus, jangan lupa beri label atau keterangan isi paket adalah makanan agar kurir berhati-hati saat mengirimkannya.

Mengirimkan makanan ke luar kota memang perlu kehati-hatian. Oleh sebab itu, Anda harus melakukan teknik pengemasan makanan yang baik agar sampai di tangan penerima tanpa kerusakan. Jika Anda ingin mengirimkan bahan makanan atau bumbu siap pakai, kenapa tidak memilih membelinya dari Momoto Food? Supplier rumah makan, restoran, dan kafe Surabaya ini menyediakan berbagai rempah, saus, dan aneka bahan makanan siap olah yang dapat dipesan dan langsung.

Comments are closed